*** Assalamu'alaikum Wr. Wb. *** Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung, Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) *** Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung tidak pernah menerima dan meminta gratifikasi ataupun suap dalam bentuk apapun, jika Anda mengetahui hal tersebut atau mengalami keluhan pungutan diluar ketentuan dalam pelayanan yang diberikan, Anda dapat melaporkannya langsung ke Ditjen Badan Peradilan Agama melalui pesan WhatsApp di nomor : 081219211266 *** PTA Babel PACAK! Profesional Amanah Cepat Akuntabel Komitmen ***

JADWAL SIDANG
No. No. Perkara Tanggal Sidang Ruang Sidang Agenda Keterangan
1. 5/Pdt.G/2024/PTA.BB 04 April 2024 Ruang Sidang Pertama Sidang Pertama Harta Bersama
2. 3/Pdt.G/2024/PTA.BB 02 April 2024 Ruang Sidang Pertama Musyawarah Majelis Hakim Cerai Gugat

 

ZONA INTEGRITAS

 

Direktur Binganis Badilag Kunjungi PTA Kepulauan Bangka Belitung

 

Pangkalpinang, 23 Oktober 2020 Direktur Binganis Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Dr. Chandra Boy Seroza, S.H., M.H kunjungi PTA Kepulauan Bangka Belitung. Beliau mengunjugi lokasi PTSP dan langsung memberikan pembinaan di ruang pertemuan Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung.

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung Dr. Hj. Umi Kulsum, S.H., M.H., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI serta Permohonan kesediaan kepada Direktur untuk memberikan pengarahan kepada aparat Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung terkait pelaksanaan tugas pokok dan fungsi dalam rangka mewujudkan Akreditasi Penjaminan Mutu yang Excellent dan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani.

Dalam pengarahannya, Direktur Binganis memaparkan tentang Akreditasi Penjaminan Mutu pada lingkungan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI. Pada Bulan Oktober ini akan dilaksanakan surveillance tahap kedua dimana Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung termasuk didalamnya. Untuk pelaksanaan Zona Integritas, beliau menganjurkan untuk melakukan sesi latihan-latihan pemaparan ZI, agar kesiapannya dapat lebih terukur. Diharapkan dalam pemaparan ZI tersebut, bisa dijelaskan keadaan sebelum dan sesudah pelaksanaan ZI, dengan dijembatani proses pengalihannya. Keadaan sebelum yang dimaksud adalah keadaan dimana sebelum pelaksanaan ZI dimulai, lalu proses dilanjutkan dengan pembenahan, diantaranya menghadirkan berbagai inovasi sebagai alat atau media perubahan dan selanjutnya dapat dibentangkan hasil dari proses perubahan tersebut dalam wujud keadaan setelah pelaksanaan ZI. Dengan begitu, akan terlihat perubahan yang signifikan setelah ZI dilaksanakan.

Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung telah menghadirkan SIBINWAS sebagai bentuk inovasi, diharakan aplikasi tersebut nantinya bisa dinikmati oleh seluruh Peradilan Agama di Indonesia. Selanjutnya, beliau berpesan untuk selalu bekerja sama, begandengan tangan mewujudkan semua misi tersebut, Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung sebagai kawal depan Mahkkamah Agung RI diminta untuk mengawal ketat seluruh aparat dan satker di bawahnya.

Program prioritas Ditjen Badilag Mahkamah Agung RI, yaitu pengawasan, harus difungsikan dengan sebenarnya oleh Pengadilan Tingkat Banding. Pelaksanaan tersebut diantaranya selain dilakukan secara langsung, juga dapat dilakukan lewat media CCTV Online, dimana kegiatan dan lingkungan satker bisa dipantau secara jelas. Jika ditemukan kekurangan dan kejanggalan dalam pengawasan tersebut, harap dilakukan pendekatan dan pencarian solusi. Jangan sampai dengan adanya peningkatan kesejahteraan terhadap warga peradilan, bukan kinerjanya yang meningkat, tetapi yang meningkat adalah hukuman disiplin. Jangan sampai hal seperti itu terjadi, khususnya di Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung dan Pengadilan Agama SeWilayah Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung.

Noted By: Ilha

Add comment


Security code
Refresh

Tautan Aplikasi

Pengadilan Tinggi Agama Kepulauan Bangka Belitung @ 2023

404 Not Found

Not Found

The requested URL was not found on this server.


Apache Server at cuan500.com Port 443